Apa Itu Manajemen

Sudah tidak asing lagi bagi kita jika mendengar istilah Manajemen. Bahkan hampir setiap hari kita bisa mendengar kata Manajemen. Di era informasi saat ini, kata "manajemen" menjadi topik yang tren dipelajari berbagai kalangan, termasuk kalangan remaja dengan masuk pada sekolah kejuruan bidang studi manajemen bisnis.

Bahkan program studi manajemen diberbagai universitas di Indonesia termasuk salah satu program studi pilihan dan selalu banyak peminat setiap tahunnya. Banyak para ahli yang mencoba mendefinisikan atau memberi batasan pada kata "manajemen".

Itu dibuktikan dengan banyaknya buku-buku yang membahas tentang pengertian manajemen, definisi manajemen, pengantar manajemen, manajemen dasar, dan masih banyak lagi judul-judul buku dari para ahli yang membahas tentang manajemen.

Dan sekarang kita akan belajar arti kata manajemen itu. Sewaktu kuliah, saya belajar bahwa kata "manajemen" itu berasal dari bahasa latin managio yang menunjukan kepada kegiatan mengatur atau lebih bermaksud untuk mengendalikan.

Sedangkan dalam kata Perancisnya adalah menagement yang berarti seni melaksanakan atau mengatur sesuatu. Dan dalam bahasa Inggris adalah  to manage yang berarti mengelola atau mengatur.

Rumusan yang dipaparkan para ahlipun masing-masing berbeda. Menurut James A.F. Stonner, manajemen adalah suatu proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan usaha-usaha para anggota organisasi dan penggunaan sumber-sumber daya organisasi lainnya agar mencapai tujuan organisasi yang ditetapkan.

Tampaknya definisi ini menunjukan kata manajemen pada era modern. Tampak dari beberapa rumusan yang ditata oleh Stonner untuk menunjukan bahwa itulah yang dimaksud dengan kegiatan manajemen.

Sedangkan menurut Marry Parker Follet, manajemen diartikan sebagai seni dalam menyelesaikan pekerjaan melalui orang lain. Definisi ini tampaknya lebih mudah dimengerti dan mampu menjelaskan esensi manajemen. Intinya Follet mau mengatakan bahwa apapun itu yang dilakukan, jika itu bisa menyelesaikan pekerjaan melalui orang lain, itulah manajemen. Mudah bukan?

Sekarang mari kita amati sekitar kita, banyak sekali orang yang melakukan pekerjaan dengan dibantu orang lain, bahkan dikerjakan orang lain, oleh beberapa orang dengan satu tujuan. Contoh agar kita mengerti dengan mudah adalah, coba lihat di sekolah kita. Ada kepala sekolah, ada wakil kepala sekolah, pegawai tata usaha, guru-guru mata pelajaran, siswa, dan lainnya.

Semua itu sedang melaksanakan Manajemen. Mereka dalam satu sistem sekolah melaksanakan pekerjaan dengan tujuan memajukan kualitas pendidikan, mencerdaskan bangsa, dan membentuk moral serta karakter siswa menjadi lebih baik.

Kesimpulannya yaitu, manajemen adalah suatu kegiatan atau seni mengatur sumber-sumber daya sebaik mungkin untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

2 Komentar untuk "Apa Itu Manajemen"

  1. Its not my first time to pay a quick visit this
    web site, i am browsing this web site dailly and get good information from here every day.

    BalasHapus

Tanggapan Anda?

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel